Breaking News
- Publikasi Stunting Aksi Ke - 7 Konvergensi Stunting di Bungo Resmi Dibuka
- Peduli Kesehatan Remaja, Dinkes Bungo Gelar Aksi Bergizi, Sasar Ratusan Siswi SMP 3 Bungo
- Sambangi Ratusan Siswi SMP 2 Bungo,Dinkes Gelar Aksi Bergizi Minum Tablet Tambah Darah
- Kunjungi SMA 4 Bungo,Dinkes Bungo Gelar Aksi Bergizi Dan Cegah Anemia
- Kunjungi SMA 4 Bungo,Dinkes Gelar Aksi Bergizi Dan Cegah Anemia
- Sambangi MAN 1 Bungo,Dinkes Bungo Gelar Program Aksi Bergizi Cegah Anemia
- Hari Terakhir Pendaftaran, KPU Bungo Terima Berkas Calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo
- Kadinkes Bungo Buka Sosialisasi Aplikasi Digilapkes dan Pelatihan Petugas IT Puskesmas,
- Percepat Layanan Kesehatan, Sekda Mursidi Launching Integrasi Layanan Primer (ILP),Dan Sosialisasi Digilapkes Bungo
- Percepat Layanan Primer, Sekda Bungo Launching Integrasi Layanan Primer (ILP),Dan Sosialisasi Digilapkes Bungo
Kunjungi SMA 4 Bungo,Dinkes Bungo Gelar Aksi Bergizi Dan Cegah Anemia
Berita Populer
- Pohon Tumbang menimpa Kabel Listrik PLN.
- Jelang Musrenbang, Bupati Bungo Resmikan Forum Perangkat Daerah
- KORUPSI DALAM KONTEK MAKNA,SEBAB, SERTA AKIBAT DARI KORUPSI
- NAM AIR Tambah Jadwal Penerbangan Bungo-Jakarta
- Wabup H Mashuri menghadiri Acara Forum Perangkat Daerah Bidang Infrastruktur
Berita Terkait
- Kunjungi SMA 4 Bungo,Dinkes Gelar Aksi Bergizi Dan Cegah Anemia 0
- Sambangi MAN 1 Bungo,Dinkes Bungo Gelar Program Aksi Bergizi Cegah Anemia0
- Hari Terakhir Pendaftaran, KPU Bungo Terima Berkas Calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo0
- Kadinkes Bungo Buka Sosialisasi Aplikasi Digilapkes dan Pelatihan Petugas IT Puskesmas,0
- Percepat Layanan Kesehatan, Sekda Mursidi Launching Integrasi Layanan Primer (ILP),Dan Sosialisasi Digilapkes Bungo0
Wartalintas.id - Muara Bungo -Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bungo melakukan kegiatan Aksi Bergizi di SMA 4 Bungo Kecamatan Bathjn III pada Selasa (10/9/2024), Aksi Bergizi ini di pusatkan di Lapangsn terbuka SMA 4 Sungai Binjai dan melibatkan ratusan siswi.
Gerakan aksi gizi ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang aktivitas fisik, konsumsi gizi seimbang, dan tablet tambah darah untuk siswa-siswi khususnya remaja putri. Kegiatan ini dibuka langsung oleh perwakilan Dinas Kesehatan yakni Hari Fitrianto,A.mg selaku pelaksana kegiatan Aksi bergizi dan didampingi Kepala UPTD Puskesmas Air gemurih, serta bersama kepala Sekolah dan para guru.
Kegiatan diawali dengan sarapan bersama menu gizi seimbang bagi para siswi, edukasi kesehatan dan pembagian tablet tambah darah. Siswa-siswi SMA 4 juga mengikuti dengan antusias edukasi kesehatan yang disampaikan Pelaksana kegiatan Aksi bergizi.
Hari Fitrianto,A.mg dalam edukasinya mengatakan “Selalu konsumsi gizi seimbang yang meliputi 5 komponen pokok yaitu makanan pokok, protein hewani, protein nabati, sayur-sayuran dan buah-buahaan. Dan jangan lupa untuk minum tablet tambah darah satu kali dalam seminggu”.ujar Hari Firianto,
Dirinya berharap siswa SMA Negeri 4 mulai saat ini harus sudah belajar dan mengetahui pentingnya pola hidup sehat dan mulai memperhatikan asupan gizi yang seimbang di usia remaja.
"Anak di usia remaja seperti kalian penting untuk memperhatikan makanan yang kalian konsumsi dan juga pola hidup dengan mengatur waktu istirahat. Jangat begadang untuk hal-hal yang tidak penting," pesannya.
Hari Fitrianto menjelaskan pihaknya sengaja memberikan pendampingan untuk konsumsi tablet tambah darah bagi remaja putri. Pendampingan diberikan agar remaja putri semakin paham manfaat konsumsi tablet tambah darah.
“Salah satunya sebagai bentuk intervensi spesifik untuk menekan laju stunting,” jelasnya.
Selain itu, Kepala SMAN 4 Bungo Rahmat Hidayat, S.Pd mengatakan Ucapan terima kasih dan Apresiasi kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo beserta rombongan atau yang mewakili dan juga Kepala Puskesmas Air Gemuruh beserta rombongan yang telah hadir melakukan Aksi Bergizi ke sekolahnya.
“Kami mewakili SMAN 4 bungo berterima kasih Dinas Kesehatan Kabupaten Bungo beserta rombongan dan juga UPTD Puskesmas Air Gemuruh beserta rombongan yang telah hadir melakukan Aksi Bergizi ke sekolah ini,”kata Rahmat Hidayat.
Saya berharap kepada Siwa-Siswi khusunya pelajar putri yang mengikuti kegiatan gerakan aksi bergizi hari ini agar dapat menyebarluaskan informasi tentang kesehatan yang didapat hari ini kepada teman-teman yang lain, sehingga semua remaja putri disekolah ini mulai mengetahui secara pasti bagaimana asupan gizi yang seharusnya didapatkan di usia remaja khususnya remaja putri," pungkasnya.Warta.
Write a Facebook Comment